Pentingnya kurikulum dalam pendidikan untuk memberikan arah atau panduan tujuan pendidikan dapat terlaksana dengan baik. Pada lingkup sekolah, guru terbantu dalam merancang, melaksanakan, dan mengevaluasi pembelajaran. Sehingga kedudukan kurikulum pada proses pendidikan berada di sental yang mengarahkan bentuk aktifitas pendidikan untuk tercapainya tujuan pendidikan.
Materi yang disampaikan pada berkaitan dengan bagaimana merancang dan mengembangkan kurikulum khususnya menggunakan kerangka kerja Understanding by Design (UBD). Model pengembangan kurikulum ini dipilih karena dianggap mampu menyesuaikan dengan perkembangan paradigma belajar dan karakteristik generasi saat ini.
Kurikulum yang baik harus selalu ada perubahan dari waktu ke waktu mengikuti perkembangan zaman sehingga pada perencanaan dan pengembangan kurikulum berbagai aspek dapat mempengaruhi yaitu kerangka berpikir, sistem nilai seperti moral, keagamaan, politik, budaya, dan sosial, proses pengembangan, kebutuhan peserta didik, kebutuhan masyarakat, dan arah program pendidikan yang berorintasi ke depan.
Penyempurnaan maupun perubahan modul di masa mendatang senantiasa terbuka dan dimungkinkan mengingat akan perkembangan situasi, kebijakan dan peraturan khususnya di bidang kurikulum dan pembelajaran. Semoga modul ini dapat membantu para calon guru dalam mengembangkan pembelajaran.
1. Mahasiswa mampu menganalisis konsep dasar (pengertian, landasan dan prinsip) pengembangan kurikulum sesuai kebijakan yang berlaku
2. Mahasiswa mampu menunjukkan prosedur pengembangan kurikulum dengan kerangka Understanding by Design (UbD)
3. Mahasiswa mampu mengaktualisasikan konsep pemahaman dalam UbD melalui keputusan keilmuan
4. Mahasiswa mampu menganalisis dan merefleksi teori penilaian pemahaman dalam UbD
5. Mahasiswa mampu mengembangkan rancangan pembelajaran sesuai dengan kerangka UbD
6. Mahasiswa mampu menganalisis implementasi pembelajaran menggunakan kerangka UbD
7. Mahasiswa mampu mengevaluasi berbagai problematika dalam implementasi UbD
Topik Pembelajaran Mata Kuliah Perancangan dan Pengembangan Kurikulum
Topik 1. Konsep Dasar Pengembangan Kurikulum
Topik 2. Ubd Sebagai Kerangka Kerja Kurikulum
Topik 3. Pemahaman Sebagai Capaian Belajar UbD
Topik 4. Penilaian Dan Evaluasi Pemahaman Dalam UbD
Topik 5. Modul Rancangan Pembelajaran dalam UbD
Topik 6. Modul Implementasi Pembelajaran
Topik 7. Problematika dan Evaluasi Pembelajaran dalam Ubd
Posting Komentar
Posting Komentar